Babon lele (ikan lele berukuran besar) termasuk ikan yang sulit makan umpan pancing, apalagi untuk jenis ikan kolam atau empang. Biasanya babon dijadikan jackpot / sarana penarik bagi penggila mancing empang, bagi yang mendapatkan ikan ini akan diberikan hadiah atau imbalan tergantung dari pihak pengelola kolam/empang yang bersangkutan.
Trik untuk mendapatkan ikan ini, berdasarkan pengalaman yang sering menang lomba mancing, adalah dengan menggunakan umpan ikan seribu, atau sering juga disebut ikan kepala timah. Gambar ikan seribu dapat dilihat di bawah ini:
Caranya: cukup kait bagian ekor ikan, jangan sampai ikannya mati. banyaknya umpan
tergantung ukuran ikan seribu yang kita gunakan sebagai umpan, kalau ikannya
kecil bisa kita pakai sampai 3/4 ekor, dengan catatan mata kail harus
berukuran agak besar. dan posisi umpan juga disesuaikan dengan keadaan kolam
atau ikan babon tersebut. Biasanya ikan babon suka umpan yang
menggantung, tapi jika tidak strike, posisi umpan
dapat diubah menjadi ke-dasar kolam / empang. Selamat mencoba, semoga strike...
Thanks infonya http://bit.ly/2Pu5xNo
BalasHapus